Sudah tentu sebuah klub besar punya banyak pemain bintang, mulai dari striker, midfielder, defender maupun kiper. Tak terkecuali dengan Manchester United, sebuah klub dengan prestasi yang melimpah. Di postingan sebelumnya, saya sudah membahas history dari klub berjuluk The Red Devils ini. Untuk postingan kali ini saya ingin menuliskan tentang 5 pencetak gol terbaik MU di berbagai era.
Wayne (Mark) Rooney adalah pemain kelahiran Croxteth, Liverpool, Inggris, 24 Oktober 1985. Rooney adalah pemain kebanggaan dari Everton sebelum dia pindah ke Manchester United pada tahun 2004 dengan banderol £25.6 Juta. Sampai detik ini, Rooney sudah mencetak sebanyak 152 goal untuk Manchester United dari 292 kali pertandingan dengan lima kali hat-trick di sebuah match dan satu kali quad-trick dalam satu pertandingan, masing - masing: pada musim 04/05 (VS Fenerbache) tiga goal, 06/07 (VS Bolton Wanderers) tiga goal, 09/10 (VS Portsmouth) tiga goal, 09/10 (VS Hull City) empat goal,10/11 (VS West Ham United) tiga goal, dan 11/12 yang baru saja terjadi melawan Arsenal dengan mencetak tiga goal. Dan rooney masih akan terus mengukir sejarah di Manchester United karena masih bermain untuk Manchester United sampai saat ini dan beberapa tahun mendatang.
Rutgerus Johannes Martinus van Nistelrooy atau lebih di kenal dengan Ruud van Nistelrooy adalah pemain kelahiran Oss, Brabant Utara, Belanda, 1 July 1976. Ruud pindah ke Manchester United pada tanggal 23 April 2001. Sebenarnya transfer ini harusnya terjadi setahun sebelumnya, tapi ternyata Ruud mengalamin cidera dan akhirnya transfer di undur. Transer dari Ruud adalah salah satu rekor transfer di Liga Inggris saat itu dengan £19 Juta dari PSV Eindhoven. Van Nistelrooy total mengkoleksi 150 gol dari 200 kali sebagai stater dan 19 kali sebagai pemain pengganti dengan lima kali hattrick dan satu kali mencetak empat goal dalam satu pertanding, masing - masing pada musim; 01/02 (VS Southampton) tiga goal, 02/03 (VS Newcastle United) tiga goal, 02/03 (VS Fulham) tiga goal, 0203 (VS Charlton Athletic) tiga goal, dan 04/05 (VS Sparta Prague) empat goal. Saat ini ia bermain untuk Malaga, sebuah klub di Liga Spanyol.
Robert Bobby Charlton atau lebih dikenal dengan Sir Bobby Charlton adalah pemain sepakbola berkebangsaan inggris yang lahir pada 11 October 1937 di Ashington, Northumberland. Sir Bobby Charlton mendapatkan tempat di tim utama Manchester United pada tahun 1956. Salah satu anggota tim yang terselamatkan dalam tragedy MUNICH 1958. Sir Bobby Charlton mengoleksi 249 goal selama 758 kali pertandingan dengan tujuh kali hattrick, masing – masing pada musim; 56/57 (Vs Charlton Athletic), 57/58 (Vs Bolton Wanderes), 58/59 (Vs Chelsea), 59/60 (Vs Blackpool), 64/65 (Borussia Dortmund), 64/65 (Blackburn Rovers), dan 65/66 (Vs Northampton Town).
George Best (lahir di Belfast, Irlandia Utara, 22 Mei 1946 – meninggal di London, Inggris, 25 November 2005 pada umur 59 tahun) adalah seorang pemain bola berkebangsaan Irlandia Utara. Talenta muda yang di temukan oleh Scout Manchester United pada masa itu, Bob Bishop. Best bergabung dengan Manchester Unitd pada tahun 1963 pada umur yang masih belia, 15 tahun. Tapi baru memulai debut nya pada tim nasional di umur nya yang ke 17, pada tanggal 14 September 1963. George Best telah mengoleksi 179 goal di 470 pertandingannya bersama Manchester United dengan tiga kali hattrick dan satu kali mencetak enam goal dalam sebuah pertandingan. Best adalah salah satu dari pencetak skor terbanyak di sebuah pertandingan dengan memasukkan bola sebanyak enam kali ke gawang musuh. George Best melakukannya masing – masing pada musim; 67/68 (Vs Newcastle United) tiga goal, 69/70 (Vs Northampton Town) enam goal, 71/72 (Vs West Ham United) tiga goal, dan 71/72 (Vs Southmapton) tiga goal.
Ia merupakan adalah raja dari semua pencetak goal di Manchester United dengan melakukan empat belas kali hattrick dan empat kali mencetak empat goals dalam satu pertandingan dimana total goalnya adalah 237 goal dari 404 pertandingan bersama Manchester United, Dennis Law. Adalah seorang pemain sepak bola kelahiran Aberdeen, Scotland pada 24 February 1940. Seorang pemain yang di beli dari Torino pada tahun 1962 dengan biaya sebesar £115,000. Sebelum menjadi sebuah sosok menakutkan di Manchester United, Law pernah bermain di beberapa klub yaitu; Huddersfield Town, Manchester City, dan Torino sebelum pindah ke Manchester United.
Itulah para pencetak gol United sepanjang masa. Mereka merupakan orang-orang hebat yang bisa membawa United menuju kejayaan. United juga punya beberapa young striker yang diprediksi akan menjadi pencetak gol hebat mengikuti orang-orang di atas seperti Danny Welbeck, Javier “Chicharito” Hernandez dan Federicho “Kiko” Macheda, selain itu Manchester United juga dikabarkan tengah memburu jasa seorang striker muda berbakat Ricky van Wolfwinkel yang sedang bermain untuk Sporting Lisbon.
Siapakah yang akan mengikuti jejak para striker hebat di atas?
Glory Glory Manchester United.....!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar